Salam Pendidik Indonesia. Blog ini adalah kompilasi Resume/Rangkuman Kuliah Rabu Pahing. Fokus dalam bidang Pendidikan. Semoga dapat menjadi tetesan embun pagi yang menyegarkan dan memberikan pengayaan untuk pendidikan di Indonesia.

Rabu, 16 Mei 2018

KRP300817-LAI-CINTA TANAH AIR, MARTABAT, DAN KEBANGGAAN


CINTA TANAH AIR, MARTABAT, DAN KEBANGGAAN
Oleh: Laily Trio Andila


Tema: KEBANGSAAN

Pendidikan adalah salah satu cara untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air. Pemerintah sudah mewajibkan untuk menyanyikan lagu kebangsaan di awal kelas yang tercantum dalam peraturan mendikbud nomor 23 tahun 2015 tentang Penumbuhan Budi Pekerti (PBP). Sekolah kita sudah melaksanakan hal tersebut, dan sudah terlihat perubahan baik, beberapa siswa di sela kesibukannya, tanpa sadar bersenandung lagu kebangsaan. Itu merupakan salah satu cara sekolah untuk menanamkan rasa cinta tanah air kepada siswa. Tidak hanya itu, rasa cinta tanah air bisa ditanamkan kepada siswa di sekolah melalui pembelajaran dikelas, seperti pada mata pelajaran sejarah, kewarganegaraan, sosiologi, dan mata pelajaran lainnya. Atau pada pelajaran bahasa Indonesia, diberikan teks dengan topic kebangsaan dan cinta tanah air. Tapi, bagaimana dengan mata pelajaran lain yang sulit menghubungkan materi dengan kebangsaan dan cinta tanah air?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar